Lulusan Pengelolaan Sumber Daya Perairan

Apa itu sumberdaya Perairan ?

  1. Pengelolaan Sumberdaya Perairan membahas mengenai proses atau kegiatan perencanaan, pengorganisasian, pemanfaatan, dan pengelolaan sumberdaya perairan meliputi pemetaan sumberdaya, eksploitasi, pembudidayaan, produksi, hingga pemasaran sumberdaya perairan.
  2. Pada program studi ini kita akan mempelajari ragam dan fisiologi hewan air, cara penangkapan, hingga penyakitnya.
  3. Dari segi ekonomi kita akan mempelajari tataniaga dan manajemen strategi pemasaran sumberdaya perairan.

Kenapa kamu harus memilih jurusan ini ?

Wilayah perairan Indonesia sangat luas. Bahkan lebih luas daripada wilayah daratannya. Sedangkan daratan sudah padat pemukiman, sudah penuh dengan pembanguan dan infrastruktur. Sehingga kedepannya wilayah laut yang akan dikelola. Pastinya banyak sumberdaya yang tersimpan di lautnya. 

Namun sumberdaya perairan Indonesia yang kaya ini belum dikelola dan dimanfaatkan secara optimal, sehingga sering kali Indonesia masih harus bergantung pada asing dalam pengadaan dan pengelolaan sumberdaya perairannya. Tenaga yang kompeten dalam pengelolaan sumberdaya perairan sangat dibutuhkan untuk mengatasi masalah ini. 

Program studi pengelolaan sumber daya perairan hadir untuk menjawab persoalan pengelolaan sumberdaya perairan.

Lulusan program studi Pengelolaan Sumberdaya Perairan akan meraih gelar Sarjana Perikanan (S.Pi) yang dapat berkarir pada:

  1. Sebagai ASN atau tenaga kontrak pada Lembaga pemerintahan seperti Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP)
  2. Sebagai ASN atau tenaga kontrak pada  Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)
  3. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT)
  4. Sebagai ASN Instansi Pemerintah Prov/Kota/Kab (Dinas Perikanan dan Kelautan)
  5. Perusahaan swasta yang bergerak di bidang kemaritiman
  6. Perusahaan budidaya laut
  7. Perusahaan Pangan Ikan
  8. Bergabung di Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Bidang Maritim
  9. Dapat bekerja di Bank
  10. Peneliti dan Pengajar
  11. Menjadi entrepreneur dalam bisnis perikanan
  12. Konsultan Kelautan

Metode perkuliahan program studi pengelolaan sumberdaya perairan berupa kuliah, praktikum, praktek kerja lapangan (pkl), kuliah kerja nyata (kkn), dan penyusunan tugas akhir.